Tuban – JP News Kabupaten Tuban terharumkan prestasi yang diraih pelajar Tuban, Bunga Aisyah Maulidia Siswanto, Novia Chelsea Nanda Rahmadani dan Najwa Az Zahra Utomo. Tiga dara Tuban berhasil memenangkan perlombaan KTI Internasional yang di selenggarakan oleh Indonesia Young Scientist Association (IYSA)
Gold Medal (Medali Emas) yang diraih tiga dara Tuban karena mampu mempertahankan karyanya yang diberi judul Study of Effectiveness Crab Shell Chitosan Membran in Reduction Detergent Waste Treatment (Kajian Efektivitas Membran Kitosan Cangkang Rajungan (Portunus Pelagicus) dalam Pengolahan Limbah Deterjen).
Awak media Jangkar Pena menelusuri tiga gadis berprestasi asal Tuban bersekolah di lembaga yang baru berdiri. Ketiga pemudi berpotensi tersebut baru kelas satu di MA Sains BIK Tuban. Sekolah tersebut temenjadi satu-satunya sekolah swasta di Jatim yang menyelenggarakan program studi terapan tingkat SLTA.
Kepala MA Sains BIK Tuban, Teguh Pambudi menjelaskan program studi terapan merupakan mandat dari Yayasan Bina Insan Kamil Tuban untuk menyiapkan generasi muda yang memiliki kemampuan meneliti dan berkarya. Program MA Sains BIK Tuban sebagai upaya merespons kebutuhan Indonesia untuk tenaga ahli. Karena itu dimulai dari tingkat SLTA.
“Yayasan Bina Insan Kamil (YABIKA) Tuban memberi amanah yang berat yaitu menyelenggarakan program pendidikan SLTA yang mendidik murid menjadi peneliti, ilmuan. Disepakati mendirikann MA Sains BIK Tuban. Dukungan wali murid sangat luar biasa sehingga para murid dapat dioptimalkan berproses menjadi ilmuan”, papar Teguh.
Ketua Umum Yabika, KH. Imam Mawardi Ridlwan memaparkan bahwa Indonesia membutuhkan ilmuan yang tumbuh sejak usia SLTA.
“Diperlukan SLTA yang fokus membina murid menjadi ilmuan, peneliti. Indonesia membutuhkan generasi ilmuan yang sangat banyak untuk memberdayakan SDA Indonesia. Seharus para ilmuwan dipersiapkan sejak usia sekolah dasar agar generasi Indonesia tidak kalah dalam percaturan global”, para Kyai Imam.
Pembina Yabika, Endang Sulastri menegaskan bahwa MA Sains BIK Tuban untuk generasi muda yang akan dipersiapkan melanjutkan ke perguruan tinggi jurusan berbasis penelitian, sains dan teknologi.
“MA Sains BIK Tuban turut serta menyiapkan generasi ilmuwan sejak tingkat SLTA. Generasi MA Sains BIK Tuban dipersiapkan melanjutkan ke berbagai jurusan PT yang berbasis sains, penelitian dan teknologi”, jelas Endang(Hnf)