Danrem 072/Pamungkas Pimpin Sertijab Danyonif Mekanis 403/WP

Danrem 072/Pamungkas Pimpin Sertijab Danyonif Mekanis 403/WP

Spread the love

Sleman – Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen TNI Afianto pimpin acara serah terima jabatan (Sertijab) Danyonif Mekanis 403/Wirasada Pratista dari Letkol Inf Ade Pribadi Siregar, S.E., M.Si. kepada Letkol Inf Helmy bertempat di Mako Yonif Mekanis 403/WP. Jln. Kaliurang Km 6,5 Kentungan, Depok, Sleman, Yogyakarta. Senin, (17/01/2022).

Danrem 072/Pamungkas menyampaikan, bahwa pergantian pejabat di lingkungan TNI-AD merupakan bagian dari mekanisme pembinaan organisasi dan personel, sekaligus proses regenerasi kepemimpinan dengan memberikan kesempatan kepada para Perwira untuk mengembangkan kapasitas kepemimpinan, wawasan manajemen dan profesionalitas keprajuritan.

“Semoga Letkol Inf Helmy, dapat mengantarkan Batalyon Mekanis 403/WP ke arah yang lebih maju dan mempersembahkan karya terbaiknya untuk kepentingan Korem 072/Pamungkas” ungkap Danrem.

Pada kesempatan yang sama Danrem juga mengucapkan terimakasih kepada Letkol Inf Ade Pribadi Siregar, S.E., M.Si. beserta istri dan mengapresiasi kinerja yang telah diberikan selama menjabat sebagai Danyonif Mekanis 403/WP maupun sebagai Ketua Persit KCK Cabang LIX Yonif Mekanis 403/WP.

“Selamat bertugas kepada Letkol Inf Ade Pribadi Siregar, S.E., M.Si. di tempat tugas yang baru sebagai Komandan Kodim 0714/Salatiga Korem 073/Makutarama Kodam IV/Diponegoro. Saya yakin berbekal pengalaman tugas selama di Korem 072/Pamungkas, saudara akan mampu melaksanakan tugas-tugas ke depan dengan baik dan lancar di satuan baru. Jalin komunikasi, koordinasi dan kerjasama serta tetap jaga nama baik Korem 072/Pamungkas dimanapun berada dan bertugas”. pungkas Danrem.

Acara digelar dengan tetap menerapkan Prokes serta dihadiri oleh Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Inf Heri Dwi Subagyo, para Kasi Korem 072/Pamungkas, para Dandim jajaran Korem 072/Pamungkas, para Dan/Ka Satdisjan jajaran Korem 072/Pamungkas, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro dan para pengurus Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro. (AYL/HS – JANGKARPENA.COM ).

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!