DEWAN ADAT DAYAK  PROVINSI KALTENG GELAR ACARA HASUPA HASUNDAU

DEWAN ADAT DAYAK PROVINSI KALTENG GELAR ACARA HASUPA HASUNDAU

Spread the love

Palangkaraya – JP NEWS Mengusung Tema ” Menjaga Persatuan dan Kesatuan Menjelang Tahun Politik 2024″ , Dewan Adat Dayak Kalimantan Tengah menyelenggarakan Acara” HASUPA HASUNDAU” FKPD dengan Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dengan Sub tema “SATU FREKUENSI” yang diadakan pada Selasa (31/1/2023) bertempat di Balai Berkah Korem 102/PJG, JL.Imam Bonjol no 5, Kota Palangkaraya.


Kegiatan ini dihadiri Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran, S.I.P., Wakil Gubernur Kalteng H. Edi Pratowo, M.Si., Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Yudianto Putrajaya, S.E., Ketua Dewan Adat Dayak H. Agustiar Sabran, S.Kom., Anggota DPR-RI Dapil Kalteng Ary Egani, Kapolda Kalteng , Bupati Seruyan, Bupati Kapuas, serta Dandim dan Kapolres jajaran.

Gubernur Kalteng, dalam sambutannya mengatakan , “Saya selaku Gubernur ingin kebersamaan, sinergitas selaku Gubernur dengan Bupati/Walikota dan sinergitas seluruh organisasi masyarakat di Kalimantan Tengah,” ungkap Gubernur membuka sambutannya.

Menurut Gubernur, kegiatan Hasupa Hasundau ini menjadi forum strategis untuk semakin mempererat rasa kebersamaan dan sinergi seluruh elemen masyarakat di Kalimantan Tengah, khususnya dalam rangka menghadapi Pilkada 2024, “Menjaga stabilitas dan kebersamaan di tengah ketidakpastian global,” ucap Gubernur.

Untuk itu, Gubernur pun mengajak Pemerintah Kabupaten/Kota, TNI/Polri, dan seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun ketahanan pangan di Kalteng agar tidak tergantung lagi pada daerah lain, serta memerangi stunting dan kemiskinan di Kalteng.

Ditempat yang sama Danrem 102/Pjg Kalteng Brigjen TNI Yudianto Putrajaya menyampaikan kegiatan Hasupa Hasundau ini merupakan sarana efektif untuk memelihara dan meningkatkan kebersamaan guna membangun komunikasi sehingga diperoleh kesamaan sudut pandang dalam memahami setiap permasalahan yang terjadi. “Tahun 2023 kita akan dihadapkan dengan tantangan penyelenggaraan pesta demokrasi berupa Pemilu dan Pilkada serentak pada tahun 2024. Untuk menyikapi beragam kondisi tersebut, saya mengajak seluruh masyarakat di wilayah Kalimantan Tengah untuk bersama-sama bahu membahu satu frekuensi untuk menjaga keamanan, kedamaian, dan kesatuan wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Mari kita satukan tekad dan semangat dalam meningkatkann peran serta ikrar untuk meneruskan dan menuntaskan pembangunan di Kalimantan Tengah agar rakyat lebih sejahtera,” pungkasnya.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan doa bersama lintas agama serta pembacaan dan penandatanganan ikrar bersama DAD se-Kalteng….RB

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!