Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, Blusukan Sore di Cakung Jakarta Timur

Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, Blusukan Sore di Cakung Jakarta Timur

Spread the love

 

Jakarta,Jangkarpena.com Kaesang Pangarep Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, di dampingi istri dan para pengurus DPP PSI melakukan blusukan sore di Kampung Pengarengan, Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur. Kedatangan Kaesang dipenuhi sambutan luar biasa dari warga.

Kaesang juga menyambangi beberapa tempat di lokasi seperti UMKM lokal dan Tempat Pembelajaran Al-Quran (TPA) sembari berdialog dengan warga.

Joedea Aris Theofilus, Caleg DPRD DKI Jakarta, menyebutkan bahwa senyum warga cakung sangat terpancar bahagia bisa bertemu, bercengkrama dan berfoto ria dengan Ketua Umum PSI. Menurutnya ini adalah tanda bahwa PSI semakin dicintai oleh masyarakat Jakarta Timur.

“Semua senyum bahagia, antusiasme warga benar – benar luar biasa, mereka seperti melihat optimisme baru di depan mata tentang harapan mereka yang siap terwujud, masyarakat Jakarta Timur semakin cinta dan percaya dengan PSI” Kata Joedea.

Pada kesempatan tersebut, Kaesang juga memperkenalkan para Pengurus PSI, dan memberikan kesempatan untuk para pengurus bercerita mengenai apa yang menjadi perjuangan mereka di jalur politik.

“Selain menyapa, saya juga diberi kesempatan oleh ketum untuk cerita dengan masyarakat, tentang Akses KJP, BPJS, dan bantuan sosial lainnya yang sebenarnya bisa didapatkan masyarakat Jakarta dengan cara yang jauh lebih mudah dan tidak ribet dibandingkan sekarang, jika benar – benar diperjuangkan oleh para legislatif di Kebon Sirih. Masalahnya saat ini kan masih banyak yang tidak serius berjuang, padahal akses pendidikan dan kesehatan adalah hak dasar warga seluruh Indonesia, terutama Jakarta Timur” Ujarnya.

(#RomoKefas)

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!