HLS (H Lalu Satriadi) membuka acara peringatan HADI (Hari Jadi) Desa Danger Kec.Masbagik dalam pagelaran “budaya Lombok (Peresean)

HLS (H Lalu Satriadi) membuka acara peringatan HADI (Hari Jadi) Desa Danger Kec.Masbagik dalam pagelaran “budaya Lombok (Peresean)

Spread the love

Lombok Timur,Jum’at 26/08/2022 – Perayaan hari jadi Desa Danger , Kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur dimeriahkan dengan pagelaran “PERESEAN (Budaya Lombok) oleh pemerintah(Kepala) Desa Danger (Kaspul hadi,S.Pd).

Acrara pagelaran hari jadi ini dibuka oleh Kepala Desa Danger bersama H.Lalub Satriadi,SH (Bendahara DPD Partai Demokrat),Kapolsek Kecamatan Masbagik(Edy) , Kepala Dinas Pariwisata Kab.Lotim(Iswandi) dan segenap panitia pelaksana acara.

Adapun tujuan dari kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian bersama dalam pelestarian Budaya Lombok agar bisa terus dipertahankan sebagai icon Budaya dan mampu menjadi satu destinasi wisata bagi masyarakat luas.acara ini juga dihadiri pengunjung dan peserta dari berbagai wilayah kecamatan di Lombok Timur,ada juga dari luar daerah.

kegiatan(even) Budaya ini sengaja kami adakan diperingatan hari jadi Desa demi memberikan hiburan kemasyarakat luas juga sebagi bentuk keedulian dalam melestarikan budaya kita di pulau Lombok,tutur kepala desa danger saat dimintai keterangan awak media.

Antusias masyarakat sangat tinggi dan mendukung penuh kegiatan ini baik oleh pemerintah kabupaten,pemerintah kecamatan,desa dan jajaran muspika muspida yang ada,terbukti dengan ramainya para pengunjung yang datang menyaksikan acara pembukaan pada sore hari ini.tutup kepala desa danger(Kaspul hadi,S.Pd)

Pewarta : Agus hari

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!